Skip to main content

ona ono

Aku adalah bagian dari orang-orang yang tidak memiliki keluarga atau kerabat dekat. Karena bagiku kedekatan adalah laknat yang menjadikan betah terhadap suatu hal yang sebenarnya tidak kita sukai kemudian menjadikan kita suka.

Dan terlebih aku adalah penyendiri yang menikmati setiap detik kesendirianku dengan khidmat. Karena bagiku pada setiap keramaian tersimpan jerit tangis kesedihan yang tertahan dan tak dapat dikeluarkan. Karena bagiku kesunyian adalah alasan utama untuk manusia berkontemplasi menemukan dirinya, jauh lebih dalam yang bahkan tidak diketahui oleh siapapun termasuk yang mencarinya.

Keramaian, keributan, kemeriahan, dan segala macam bentuk tawa teriak adalah senjata yang paling menakutkan untuk melupakan isak dan kemuraman. Semua itu adalah obat pelupa bahwa sebenarnya manusia adalah makhluk kecil yang tak berarti. Yang akhirnya membuat kita sombong, bahkan kita menyombongi kepada diri sendiri.

Kembalilah pada setiap gelap dan suram kesunyian, untuk mendapati dirimu sedang menangis di dalam dan pojok paling bawah dirimu.

Ch 20-08-2017

Comments